Alhamdulillah, udah tahun baru aja nih! Biasanya apa sih yang hype banget di awal tahun gini? Yup, bener banget! Penduduk bumi akan bersemangat membuat resolusi tahun baru.

Di saat sekelompok orang tenggelam dalam riuh pesta menyambut tahun baru. Ada segelintir orang yang lebih memilih menyemarakkan pergantian tahun dengan introspeksi diri dan membuat resolusi tahun baru.

Pertanyaannya, emang seberapa penting sih membuat resolusi tahun baru? Lalu, gimana agar resolusi tahun baru dapat tercapai? Yuk, cari jawabannya di artikel ini!

Resolusi tahun baru, apakah itu?

Sebelum membahas lebih jauh tentang resolusi tahun baru, kenalan dulu yuk dengan definisinya. Resolusi tahun baru merupakan target yang hendak dicapai dan lazimnya disusun pada awal tahun.

Resolusi yang paling populer adalah peningkatan kualitas hidup, seperti hidup lebih sehat, mengurangi berat badan, dan hidup lebih happy. Gak Cuma itu, menetapkan target pada karier dan hubungan dengan pasangan juga menjadi resolusi tahun baru yang diminati.

Meski nyatanya, hanya 8% yang berhasil mencapai resolusi tahun baru yang telah disusun. Jumlah ini berdasarkan penelitian oleh University of Scranton, Pennsylvania, kepada 200 responden yang membuat resolusi tahun baru.

Wah, ternyata sedikit sekali ya orang yang mampu mewujudkan resolusi tahun baru. Sepertinya saya sih gak masuk ke dalam jumlah tersebut. Secara ya, saya gak pernah secara khusus bikin list resolusi awal tahun di sebuah catatan khusus. Palingan Cuma niatin dalam hati aja target apa yang akan dicapai tahun ini. Wajar sih kalau resolusi gak tercapai hahahah.

Tapi, meski presentase pencapaian resolusi tahun baru tuh sedikit, tetap kekeuh membuat resolusi tahun baru tuh ternyata banyak manfaatnya, loh!

Baca juga: 7 Karakter Komik Detektif Conan Terfavorit, Gak Cuma Shinichi Kudo!

Apa sih manfaat membuat resolusi tahun baru?

Biar lebih semangat bikin resolusi tahun baru, kepoin manfaatnya berikut ya!

1.   Meningkatkan self efficacy

Bagi kamu yang rutin membuat resolusi tahun baru, mungkin pernah merasakan adanya peningkatan self efficacy alias efikasi diri. Konsep diri ini merupakan keadaan dimana kamu merasa percaya diri dalam menguasai situasi dan menghasilkan sesuatu yang menguntungkan.

Jadi, kamu merasa bisa mengontrol harapan apa yang akan dicapai di tahun yang baru. Hal positif ini secara langsung akan meningkatkan rasa optimis dalam menatap masa depan.

2.   Resolusi tahun baru bikin hidup jadi terarah

Upaya kamu yang bersungguh-sungguh menyusun resolusi tahun baru dengan baik akan membuat hidup menjadi lebih terarah. Gimana gak, kamu jadi tahu target apa yang hendak dicapai dan langkah apa yang harus dilakukan untuk mencapainya.

Terlebih jika resolusi tahun baru yang kamu susun memiliki jangka waktu pencapaian, wiih makin mantep deh. Kamu jadi tahu target apa yang menjadi prioritas dan diutamakan.

Selain itu, resolusi tahun baru bikin kamu terhindar dari hal yang minim faedah. Resolusi tahun baru tuh ibarat google map yang kasih tahu arah mana yang tepat untuk mencapai tempat yang dituju.

3.   Memberi dampak bagi sekitar

Gak Cuma memiliki manfaat bagi diri sendiri, ternyata membuat resolusi tahun baru tuh juga berdampak bagi sekitar, loh! Gak percaya? Misalnya nih, kamu punya resolusi untuk hidup lebih sehat di tahun baru. Nah, pastinya kamu jadi jarang sakit dan bisa habiskan banyak waktu kumpul dengan keluarga kan? Bukan bolak-balik berobat ke rumah sakit.

Atau jika kamu punya resolusi untuk jadi relawan bagi kegiatan para disabilitas. Dengan begitu, kamu bakalan menjadikan hidup para disabilitas menjadi lebih baik dan lebih mudah. Indah banget kan?

Iya, segitu berartinya membuat resolusi tahun baru bagi diri kamu maupun sekitar. Jika sudah begitu, hidup jadi lebih bermakna kan?

Baca juga: 11 Manfaat Aerobik yang Luar Biasa Bagi Tubuh Kamu, Mantul Banget!

Lalu, gimana cara mencapai resolusi tahun baru?

Pernah ngalamin gak, di awal tahun tuh semangat banget bikin resolusi tahun baru. Eh, gak lama semangatnya tuh drop dan berasa males banget buat mencapai target yang udah ditentuin.

Nah, buat menjaga motivasi dan mencapai resolusi tahun baru, kamu bisa terapin sistem reward atas target kecil yang udah kamu capai. Dengan reward ini kamu pasti merasa lebih dihargai dan termotivasi untuk mencapai target selanjutnya.

Lalu, jika mengalami kegagalan ketika akan mencapai sebuah target, jangan menyalahkan diri sendiri dan ikhlasin aja. Namanya juga usaha kan, gagal tuh hal biasa. Yang luar biasa kalau bisa bangkit lagi dari kegagalan tersebut.

Terakhir, jangan lupa cari motivasi dari orang terkasih dan terdekat yang bisa terus semangatin kamu dalam mencapai resolusi tahun baru.

Kalau support system-nya oke, Insya Allah resolusi tahun baru bisa dicapai deh.

Baca juga: 5 Hobi Seru yang Ditinggalkan Saat Menjadi Tunanetra

Jadi, apa resolusi tahun baru kamu?

Kalau ditanya apa resolusi tahun baru yang ingin saya capai, pastinya mau lebih konsisten bikin artikel bermanfaat di blog ini. Saya sadar selama ini gak konsisten banget urusin blog, sok sibuk hahaha.

Selain bisa lebih fokus urusin blog, saya juga pingin banget bisa lebih bermanfaat bagi banyak orang dan lingkungan. Karena sebaik-baiknya manusia tuh yang bermanfaat bagi orang lain. Betul betul betul?

Mumpung udah membuka lembaran baru di tahun baru, yuk ah semangat bikin resolusi tahun baru. Kalau kamu, punya resolusi tahun baru juga gak? Boleh donk share di kolom komentar!